Batal Maju Pilkada Kolaka Utara 2024, Asnawi Taridala: Terima Kasih Presiden Partai Buruh, Pendukung dan Tim Kerja

Oyisultra.com, KONAWE SELATAN – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Buruh telah mengeluarkan Surat Sakti atau Rekomendasi Model B Persetujuan Parpol KWK kepada bakal pasangan calon (Bapaslon) Jenne Carolyne dan Asnawi Taridala untuk maju pada Pilkada 2024 di Kabupaten Kolaka Utara (Kolut) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).

Rekomendasi tersebut ditandatangani langsung oleh Presiden dan Sekretaris Jenderal Partai Buruh, Ir H Said Iqbal ME dan Ferri Nusarli SE SH tertanggal 27 Agustus 2024.

Namun, dalam perjalanannya hingga waktu pendaftaran calon kepala daerah (Cakada) yang ditetapkan KPU secara serentak mulai 27-29 Agustus 2024 berakhir, Bapaslon Jenny Carolyne dan Asnawi Taridala tidak melakukan pendaftaran di KPU Kolaka Utara.

Kepada media ini, Asnawi Taridala mengungkapkan, bahwa batalnya mereka mendaftar di KPU bukan hal yang disengaja. Namun syarat dukungan parpol yang telah ditentukan belum terpenuhi.

“Kami telah membangun komunikasi politik kepada para pimpinan parpol lain untuk berkoalisi di Pilkada Kolaka Utara, namun hingga berakhirnya tahap pendaftaran kami belum mendapatkan koalisi partai,” ungkap Asnawi Taridala kepada media ini, Sabtu (31/8/2024).

Atas kejadian tersebut, Asnawi Taridala menghaturkan permohonan maaf dan terima kasih kepada Presiden Partai Buruh, Ketua Exco Partai Buruh Provinsi Sultra dan Ketua Exco Partai Buruh Kabupaten Kolaka Utara.

“Saya ucapkan terima kasih kepada bapak Presiden Partai Buruh yang telah memberikan dukungan dan sampai diberikannya kepercayaan kepada kami dengan memberikan Rekomendasi B1 KWK. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada ibu Jenne Carolyne, para pendukung, keluarga dan segenap Tim Kerja di Kolaka Utara atas kebersamaannya selama ini,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *