Kapolsek Angata: Pasien Tanpa Identitas di Puskesmas Motaha sudah Dijemput Keluarganya

Oyisultra.com, KONAWE SELATAN – Baharudin (65) warga Kelurahan Lapulu Kecamatan Abeli Kota Kendari yang sempat viral dimedia sosial lantaran menjadi pasien tanpa identitas kini sudah dipertemukan dengan keluarganya.

Kapolsek Angata Polres Konawe Selatan (Konsel), Ipda Asruddin Muchtar Pombili mengatakan, awalnya pada Jum’at (26/7/2024) sekira pukul 11.30 WITA saudara Baharudin mendatangi Puskesmas Motaha Kecamatan Angata Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) untuk memeriksa kesehatannya, yang selanjutnya dilakukan pemeriksaan oleh pihak medis.

Sat dilakukan pemeriksaan medis, lanjut Ipda Asrudin, pasien Bahrudin tidak membawa Handphone maupun identitas lainnya sehingga pihak Puskesmas Motaha mengupload di Facebook dengan harapan dapat dilihat oleh netizen dan sampai ke keluarganya.

“Tadi salah satu pihak tenaga medis mengupload di Facebook atas keberadaan Bahrudin, dan Alhamdulillah saat ini saudara Baharudin sudah bersama-sama keluarganya,” kata Asrudin.

Asrudin juga mengaku mengetahui informasi tersebut melalui postingan di Facebook. Selanjutnya ia langsung menuju Puskesmas Motaha untuk mengetahui kondisi pasien.

“Tadi usai melihat postingan Saya dan beberapa anggota Polsek Angata langsung menuju Puskesmas guna untuk mengetahui kondisi pasien, dan sesuai keterangan dari pihak Puskesmas yang bersangkutan di diagnosa memiliki penyakit vertigo,” sambung Asrudin .

Asruddin menambahkan, usai dilakukan perawatan dan bertemu dengan keluarganya, personel Polsek Angata bermaksud mengantar saudara Bahrudin pulang kerumahnya di Kota Kendari namun pihak keluarga menolaknya.

“Kami sudah bawakan kendaraan dinas Polsek untuk mengantar pasien pulang, namun pihak keluarga menolaknya karena sudah membawa kendaraan sendiri,” pungkas dia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *